Tujuh Anggota Polres Tegal Kota, Terima Penghargaan dari Kapolres

- Reporter

Senin, 5 Agustus 2024 - 14:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA TEGAL, LENSABUMI.COM – Sebanyak tujuh anggota Polres Tegal Kota, Polda Jateng menerima penghargaan. Karena mereka telah berhasil mengungkap kasus sekaligus menangkap para pelaku aksi tawuran.

Penghargaan berupa piagam diberikan oleh Kapolres Tegal Kota AKBP Rully Thomas pada upacara yang bertempat di lapangan Mapolres, Senin (5/8/2024).

“Terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya. Saya bangga atas kinerja anggota yang sudah melaksanakan tugas dengan baik,” ujar AKBP Rully dalam sambutannya.

Baca Juga :  Waspada Cuaca Ekstrem, Polres Brebes Gelar Apel Siaga Tanggap Bencana

Kapolres berharap, dengan pemberian penghargaan ini bisa menjadi pemicu semangat bagi setiap anggota. Dalam meningkatkan kinerja sesuai dengan tugas pokok dan perannya masing-masing.

“Saya yakin anggota lainnya sudah rajin dalam melaksanakan tugas, dan tujuh orang yang menerima penghargaan hari ini mewakili kinerja rekan-rekannya,” tegasnya.

Adapun ketujuh anggota Polri penerima penghargaan tersebut masing-masing Aiptu Dadang, Aiptu Ermi Waluyo,SH, Aiptu Moch Jawawi, dan Aiptu Affan Priatna.

Kemudian Aipda Herry Pramono, A.Md dan Brigadir Satria Tri Atmaja,SH serta Briptu Novan Heri Purnomo. Semua dari satuan reserse kriminal Polres Tegal Kota.

Baca Juga :  Rumah Display Produk (Marketing House) Dieng Banjarnegara

Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas dedikasi dan kerja keras para personel Polres Tegal Kota. Dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Tegal

Kapolres berharap dengan penghargaan ini, mereka semakin termotivasi untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Khususnya dalam pengungkapan kasus tindak pidana di wilayah Kota Tegal.

Berita Terkait

Pemkot Tegal Laksanakan CKG Hari Ulang Tahun
Sekda Kabupaten Tangerang Buka Pembinaan Peserta Tahap I Kafilah Kabupaten Tangerang
Pemkab Tangerang Targetkan 1.486 PJU Terpasang pada Tahun 2025
Dinkes Tangsel Pastikan Seluruh Puskesmas Siap Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis 2025
Dikunjungi Menko Cak Imin, Benyamin: Tangsel Siap Dukung Pemeriksaan Kesehatan Gratis 2025
Di Momen HPN, Dr. Nurdin Apresiasi Insan Pers sebagai Penguat Informasi Publik
39 Puskesmas di Kota Tangerang Siap Layani CKG, Menteri : Hadiah dari Negara untuk Masyarakat
4 Pengedar Narkoba Dibekuk Sat Resnarkoba Polres Brebes

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 15:33 WIB

Pemkot Tegal Laksanakan CKG Hari Ulang Tahun

Senin, 10 Februari 2025 - 19:50 WIB

Sekda Kabupaten Tangerang Buka Pembinaan Peserta Tahap I Kafilah Kabupaten Tangerang

Senin, 10 Februari 2025 - 19:50 WIB

Pemkab Tangerang Targetkan 1.486 PJU Terpasang pada Tahun 2025

Senin, 10 Februari 2025 - 19:48 WIB

Dinkes Tangsel Pastikan Seluruh Puskesmas Siap Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis 2025

Senin, 10 Februari 2025 - 19:47 WIB

Dikunjungi Menko Cak Imin, Benyamin: Tangsel Siap Dukung Pemeriksaan Kesehatan Gratis 2025

Berita Terbaru

Berita

Pemkot Tegal Laksanakan CKG Hari Ulang Tahun

Selasa, 11 Feb 2025 - 15:33 WIB