Respon Cepat Keluhan Masyarakat, Polisi Amankan Manusia Silver di Banyumas

- Reporter

Sabtu, 15 Juni 2024 - 21:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banyumas, lensabumi.com – Sebagai bentuk respon cepat adanya laporan warga yang terganggu dengan keberadaan manusia silver di Simpang Tanjung, Kecamatan Purwokerto Selatan Kab. Banyumas, tim patroli Polsek Purwokerto Selatan Polresta Banyumas langsung mendatangi TKP, Jumat (14/6/24) malam.

“Kami berhasil mengamankan laki-laki manusia silver berinisial DO (28), warga Purwokerto, sebagai tindak lanjut atas laporan masyarakat yang terganggu dengan adanya aktivitas tersebut”, ujar Kapolresta Banyumas Kombes Pol Edy Suranta Sitepu SIK, MH, melalui Kapolsek Purwokerto Selatan, Kompol Puji Nurrochman, SH, MH, Sabtu (15/6/24).

Baca Juga :  Kampanye Spektakuler Vicky Prasetyo - Suwendi Revolusi Pemalang

Selain mengamankan manusia silver tersebut, tim patroli Polsek Purwokerto Selatan juga mengamankan sejumlah pemuda di sekitar TKP yang diduga nelakukan aktivitas yang sama yaitu menjadi pengamen. Mirisnya salah satu dari pemuda tersebut kedapatan tertidur akibat mabuk miras.

“Ada delapan orang lainya yang kami data. Kemudian kami lakukan pembinaan agar mereka tidak mengulangi perbuatannya dan menyuruh mereka untuk segera pulang kerumah masing-masing”, kata Kapolsek.

Baca Juga :  Haidar Alwi: Kemesraan Kapolri dan Jaksa Agung Merupakan Warning Bagi Koruptor dan Pelaku Kejahatan Lainnya

Menurut Kapolsek, hal tersebut merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat sebagai bentuk respon cepat dalam menanggapi keluhan masyarakat.

“Kami mengimbau kepada masyarakat apabila mendapati ganggun kamtibmas agar melapor pihak Kepolisian untuk segera kami tindak lanjuti”, ungkap Kapolsek. (*)

Berita Terkait

Riset Ipsos 2025 E-commerce Jadi Katalis Utama Perkembangan UMKM Indonesia
Ford RMA Indonesia Pastikan Ford Mustang Akan Hadir di GIIAS 2025
Timnas Indonesia Masuk Grup B Bersama Iraq Dan Arab Saudi Pada Putaran Ke 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Menteri Rini Ungkap Peran Peta Geospasial Wujudkan Keadilan Publik
Catat Tanggalnya, Pertamina Eco RunFest 2025 Siap Digelar 23 November 2025!
Segera! Pertamina Eco RunFest 2025 Berkonsep Gaya Hidup Berkelanjutan dan Ramah Lingkungan
Tindak Lanjuti MoU, Kementerian PU dan BGN Akan Fokus Bangun Dapur MBG di Wilayah 3T
Sejalan Asta Cita Ke Enam, Kemendes Bakal Replikasi Program BISA ke Desa

Berita Terkait

Jumat, 18 Juli 2025 - 14:38 WIB

Riset Ipsos 2025 E-commerce Jadi Katalis Utama Perkembangan UMKM Indonesia

Jumat, 18 Juli 2025 - 14:12 WIB

Ford RMA Indonesia Pastikan Ford Mustang Akan Hadir di GIIAS 2025

Jumat, 18 Juli 2025 - 12:00 WIB

Timnas Indonesia Masuk Grup B Bersama Iraq Dan Arab Saudi Pada Putaran Ke 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kamis, 17 Juli 2025 - 13:59 WIB

Menteri Rini Ungkap Peran Peta Geospasial Wujudkan Keadilan Publik

Kamis, 17 Juli 2025 - 13:58 WIB

Catat Tanggalnya, Pertamina Eco RunFest 2025 Siap Digelar 23 November 2025!

Berita Terbaru