Atlet Senam Asal Brebes Persembahkan Medali Perunggu untuk Kontingen Jateng di PON Aceh-Sumut 2024

- Reporter

Minggu, 8 September 2024 - 16:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN, LENSABUMI.COM – Atlet senam asal Kabupaten Brebes berhasil mempersembahkan medali perunggu bagi Kontingen Jawa Tengah di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, Minggu 8 September 2024.

Prestasi ini diraih di nomor Trio Gymnastic Aerobic dalam pertandingan yang digelar di GOR Mini Dispora Medan, Sumatera Utara.

Ketiga atlet tersebut, Tri Suryana, Rofi Adyan Hakim, dan Dadan Aminullah, yang merupakan putra daerah asal Desa Bangbayang, Kecamatan Bantarkawung, Brebes, tampil maksimal hingga meraih posisi ketiga.

Juara pertama diraih oleh Provinsi Jambi, dan juara kedua diraih oleh Provinsi DKI Jakarta. Sebelumnya, Tri Suryana juga bertanding di nomor Single Gymnastic Aerobic, namun hanya mampu finis di posisi keempat.

Baca Juga :  Iwan: Kesehatan Mata Sangat Vital

Ketua KONI Brebes, Abdul Aris Assaad, mengaku sangat bersyukur atas prestasi yang diraih para atlet senam asal Brebes.

“Ini prestasi yang membanggakan, mereka berhasil membawa nama Jawa Tengah, khususnya Brebes, di kancah nasional. Kita patut bersyukur dengan posisi ketiga ini, semoga di PON 2028 mendatang prestasi mereka bisa meningkat hingga meraih medali emas,” ucap Ketua KONI Brebes dalam keterangan resminya saat menyaksikan langsung pertandingan di Medan.

Baca Juga :  Pangan Murah, Upaya Bantu Warga Dapatkan Harga Murah

Aris berharap prestasi ini mendapat perhatian lebih dari pemerintah daerah, termasuk dukungan bagi atlet yang berprestasi di tingkat provinsi maupun nasional.

Tri Suryana, salah satu atlet senam, mengungkapkan rasa syukurnya bisa menyumbang medali di PON kali ini.

“Kami sudah berusaha semaksimal mungkin, dan alhamdulillah bisa meraih perunggu. Ini adalah PON terakhir yang bisa saya ikuti, dan saya sangat bersyukur bisa membawa pulang medali,” katanya.

Berita Terkait

Jasa Marga Jamin Kenyamanan & Keamanan di Tol Cipularang-Padaleunyi
Sukses Digelar, Ribuan Peserta Ramaikan Brebes Soekarno Run 2025
Tak Henti Berbenah, Jasa Marga Hadirkan Tol Jagorawi yang Andal
Target Kemenkes di Jabar: Ibu-Anak Sehat, Stunting Turun
Menteri PANRB Dorong Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik di 3T Melalui MPP
Potongan Tarif Tol: Mendorong Ekonomi dan Mobilitas Libur Idul Adha
Dorong Ekonomi Hijau Daerah, PLN NP Gandeng Kabupaten Gunung Mas dan PLN EPI
Haidar Alwi: Bhayangkara Modern di Tangan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Berita Terkait

Senin, 16 Juni 2025 - 19:45 WIB

Jasa Marga Jamin Kenyamanan & Keamanan di Tol Cipularang-Padaleunyi

Senin, 16 Juni 2025 - 12:39 WIB

Sukses Digelar, Ribuan Peserta Ramaikan Brebes Soekarno Run 2025

Rabu, 11 Juni 2025 - 23:22 WIB

Tak Henti Berbenah, Jasa Marga Hadirkan Tol Jagorawi yang Andal

Rabu, 11 Juni 2025 - 23:06 WIB

Target Kemenkes di Jabar: Ibu-Anak Sehat, Stunting Turun

Rabu, 11 Juni 2025 - 22:57 WIB

Menteri PANRB Dorong Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik di 3T Melalui MPP

Berita Terbaru