Hadiri Acara Senam Sehat, Lutfi Ajak Warga Brebes Jangan Coblos Kotak Kosong

- Reporter

Minggu, 6 Oktober 2024 - 14:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BREBES, LENSABUMI.COM – Calon Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi mengajak masyarakat Brebes untuk menggunakan hak pilihnya pada tanggal 27 November 2024 dengan tidak mencoblos kotak kosong. Warga diminta agar hak pilih digunakan untuk memenangkan paslon Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Ahmad Lutfi-Taj Yasin dan paslon Bupati-Wakil Bupati Brebes, Paramitha-Wurja.

Calon Gubernur Jateng, Ahmad Luthfi datang ke acara Senam Sehat Bareng Haji Ridho di lapangan bekas PG Banjaratma. Cagub Ahmad Luthfi datang bersama Mantan Gubernur Jateng, Bibit Waluyo dan calon wakil Bupati Brebes, Wurja.

Baca Juga :  Jelang Pilkada, Karo Ops Dan Dir Samapta Polda Jateng Cek Kesiapan Personel di Perbatasan Jateng - Jabar

Rombongan datang sekitar pukul 10.30 di lapangan bekas PG Banjaratma, Kecamatan Bulakamba, Brebes. Di depan ribuan massa pendukungnya, mantan Kapolda Jateng ini mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya pada tanggal 27 November 2024. Warga diajak memilih paslon Gubernur Jateng dan paslon Bupati Brebes, Paramitha Wurja.

“Tidak boleh ada kotak kosong, Karena setiap warga negara memiliki hak suara, suara rakyat adalah suara tuhan. Jadi tidak ada lagi di Brebes yang namanya kotak kosong,” seru Ahmad Luthfi di depan massa pendukungnya, Minggu (6/10/2024) siang.

Baca Juga :  Polres Tegal Kota Gelar Apel PKS dan Launcing Program Jateng Zero Bullying

Dikatakan, demokrasi adalah sebuah perbedaan dan harus disyukuri. Karena itu, warga jangan mau terprovokasi dengan ajakan untuk mencoblos kotak kosong.

“Demokrasi itu adalah perbedaan. Perbedaan adalah rahmat yang harus disyukuri,” tandasnya.

Selain menyerukan untuk tidak mencoblos kotak kosong, cagub Jateng ini mensosialisasikan visi misinya jika terpilih jadi Gubernur. Dia menyampaikan, salah satu yang menjadi prioritas adalah mengembangkan UMKM di Jawa Tengah

“Para penjual balon, esteh dan cilok adalah pelaku UMKM yang harus dihidupi. Ini prioritas jika terpilih jadi Gubernur,” pungkasnya.

Berita Terkait

Pj Wali Kota Tinjau RSUD Benda
DKP Kota Tangerang: Gelar Pengawasan Pangan Segar Awal Tahun
Diskominfo Tangsel Buka Layanan Aduan untuk Gangguan Wifi Publik Gratis
Pemkab Tangerang Raih Penghargaan di Bidang Hak Asasi Manusia
Tinjau Progres RSUD Panunggangan Barat, Dr. Nurdin Dorong Kesiapan SDM dan Fasilitas Pendukung
Dukung Penerapan Restorative Justice dalam Penyelesaian Perkara Pidana, Pemkot dan Kejari Kota Tangerang Sepakati MoU
Pemkot Tangerang Targetkan 17 Community Center Baru di Tahun 2025
Program Makan Bergizi Gratis, Benyamin Davnie: Uang Jajan Sekolah Beralih ke Dapur

Berita Terkait

Sabtu, 11 Januari 2025 - 18:49 WIB

Pj Wali Kota Tinjau RSUD Benda

Sabtu, 11 Januari 2025 - 18:42 WIB

DKP Kota Tangerang: Gelar Pengawasan Pangan Segar Awal Tahun

Kamis, 9 Januari 2025 - 18:41 WIB

Diskominfo Tangsel Buka Layanan Aduan untuk Gangguan Wifi Publik Gratis

Kamis, 9 Januari 2025 - 18:25 WIB

Pemkab Tangerang Raih Penghargaan di Bidang Hak Asasi Manusia

Kamis, 9 Januari 2025 - 18:18 WIB

Tinjau Progres RSUD Panunggangan Barat, Dr. Nurdin Dorong Kesiapan SDM dan Fasilitas Pendukung

Berita Terbaru

Daerah

Pj Wali Kota Tinjau RSUD Benda

Sabtu, 11 Jan 2025 - 18:49 WIB

Berita

Disdikbud Tangsel Tempati Gedung Baru

Jumat, 10 Jan 2025 - 17:23 WIB