Polsek Karangtengah Tingkatkan Patroli dan Pengamanan di Objek Wisata, Jelang Libur Tahun Baru 2025

- Reporter

Sabtu, 28 Desember 2024 - 07:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DEMAK JATENG, LENSABUMI.COM – Dalam rangka mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas menjelang liburan Tahun baru 2025, Polsek Karangtengah I Polres Demak meningkatkan patroli dan pengamanan terutama di obyek wisata Pantai Istambul di Desa Tambak Bulusan Kecamatan Karangtengah Kabupaten Demak, Jum’at (27/12/2024).

Kapolsek Karangtengah Iptu Setiyo mengatakan, jelang liburan Tahun Baru personel Polsek Karangtengah melaksanakan patroli sekaligus memberikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas kepada pengunjung wisata agar berhati-hati serta menjaga keselamatan.

Baca Juga :  Diskominfo Tangsel Buka Layanan Aduan untuk Gangguan Wifi Publik Gratis

“Selain itu juga diimbau para pengunjung untuk tetap waspada dalam mengawasi anak-anaknya untuk menghindari kejadian yang tidak di inginkan,” kata Setiyo.

Ia menjelaskan tujuan kegiatan tersebut untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan nyaman bagi warga yang sedang melakukan liburan tahun baru 2025 bersama keluarga. Selain itu juga untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap tindak kriminalitas.

“Kami perkirakan libur tahun baru 2025 ini dipastikan jumlah pengunjung wisata meningkat signifikan,” jelas Setiyo.

Baca Juga :  Santunan Anak Yatim di Desa Luwungragi, Bacabup Brebes Asrofi dan Ridhohul Khukam Berkolaborasi

Setiyo menambahkan sejumlah personil Polsek Karangtengah melaksanakan patroli sekaligus pengamanan pada tempat wisata. Kehadiran anggota patroli tersebut untuk menciptakan rasa aman dan nyaman kepada para masyarakat yang menggunakan momen Tahun baru 2025 ini untuk menikmati liburan.

“Sesuai dengan Tugas pokok dan fungsinya, bahwa Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayanan masyarakat tentunya harus bermanfaat bagi warga masyarakat sekitar,” tegas Setiyo.

Berita Terkait

Masyarakat Bitung Jaya Buat Petisi Menolak Ditiadakannya Pemilihan Ketua RW Di Dusun 01
25 Juta Gaji Dan Tunjangan Bupati Purbalingga Di Serahkan Kakang Mbekayu 2025
Satlantas Polres Kendal Imbau Wajib Pajak Manfaatkan Program Pemutihan Pajak Motor 2025
Tingkatkan Pemahaman Masyarakat, BI Tegal Gandeng Kodim Latih 240 Babinsa
Wabup Brebes Gelorakan Semangat Harkitnas
Progres 92,69%, Program Rumah Tidak Layak Huni Brebes Ditarget Rampung Mei 2025
Wurja Dukung Dzurriyyah Wali songo Capai Cita-cita Bangsa
Penjual Tembakau Sintetis Dibekuk Sat Resnarkoba Polres Brebes

Berita Terkait

Jumat, 23 Mei 2025 - 13:24 WIB

Masyarakat Bitung Jaya Buat Petisi Menolak Ditiadakannya Pemilihan Ketua RW Di Dusun 01

Rabu, 21 Mei 2025 - 11:18 WIB

25 Juta Gaji Dan Tunjangan Bupati Purbalingga Di Serahkan Kakang Mbekayu 2025

Rabu, 21 Mei 2025 - 07:53 WIB

Tingkatkan Pemahaman Masyarakat, BI Tegal Gandeng Kodim Latih 240 Babinsa

Selasa, 20 Mei 2025 - 15:36 WIB

Wabup Brebes Gelorakan Semangat Harkitnas

Selasa, 20 Mei 2025 - 15:32 WIB

Progres 92,69%, Program Rumah Tidak Layak Huni Brebes Ditarget Rampung Mei 2025

Berita Terbaru

Berita

Warga Karangmoncol Ditemukan Meninggal di Sungai

Rabu, 21 Mei 2025 - 16:17 WIB