Wahyu Surya Gading Serahkan Formulir Bacabup Brebes ke-3 Partai

- Reporter

Senin, 20 Mei 2024 - 15:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LENSABUMI.COM – Wahyu Surya Gading, ketua umum Yayasan Buser Indonesia (YBI), telah resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati Brebes. Pendaftaran dilakukan dengan menyerahkan formulir ke 3 partai politik, yaitu DPC Gerindra, Partai PKB, dan PAN, pada Senin (20/5).

Kunjungan pertama Wahyu Gading dilakukan ke kantor DPC Gerindra Brebes, disambut oleh Wurja, ketua DPC Gerindra Brebes, diiringi oleh para pendukung dan simpatisan, sambil naik becak.

Setelah menyerahkan formulir pendaftaran, Wahyu Gading beserta Oping Maryono, ketua DPC Buser Indonesia Brebes, berharap dapat memperoleh rekomendasi dari Partai Gerindra.

“Saya berharap mendapatkan rekomendasi dari partai Gerindra setelah melalui proses seleksi,” ujar Wahyu.

Alasan pendaftaran Wahyu sebagai calon bupati di Pilkada Brebes adalah karena ketertarikan dan tekadnya untuk membawa perubahan positif bagi masyarakat Brebes.

“Saya tertarik dengan Kabupaten Brebes karena dari tiap perubahan kepemimpinan di Brebes dari hari-kehari dari tahun-ketahun hanya itu-itu saja. Saya berharap dengan kepemimpinan baru akan ada perubahan dan kemajuan yang lebih baik untuk Kabupaten Brebes,” tambahnya.

Baca Juga :  LSM Gempur Soroti Nasib Warga Desa Kemiri yang Tak Terurus, Seolah-olah Seperti Di Anak Tirikan

Wahyu Gading berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat Brebes apabila terpilih sebagai Bupati.

Selain sebagai Ketum YBI, profesi Wahyu seorang Advocat di LBH Yayasan Buser Indonesia, Ia berkomitmen untuk mewujudkan pembangunan yang menyeluruh dan berkelanjutan di Brebes.

Wahyu berjanji akan fokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pemberdayaan ekonomi lokal.

“Dalam perjalanan saya di Yayasan Buser Indonesia, saya telah banyak belajar tentang pentingnya keterlibatan aktif dalam pembangunan komunitas. Saya percaya bahwa Brebes memiliki potensi besar untuk berkembang lebih maju, dan saya siap untuk berkontribusi secara maksimal dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan daerah ini,” ujar Wahyu.

Langkah Wahyu Surya Gading untuk maju di Pilkada Brebes telah mendapat sambutan positif dari seluruh anggota yayasan buser indonesia dan Lima Ormas diantaranya Perguruan Bela Diri IKSPI Kera Sakti Cabang Brebes, Ikatan Masyarakat Tegal Brebes (IMTB), Pecinta Seni Brebes (PSB), FSUI-SBSI Brebes dan DPC Yayasan Buser Indonesia Brebes dan berbagai kalangan masyarakat.

Baca Juga :  Bangunkan Warga Dengan Patroli Keliling Grebek Sahur Dan Berbagi Makan Sahur

Para pendukungnya optimis bahwa kehadiran Wahyu dalam arena politik lokal akan membawa angin segar dan solusi inovatif bagi berbagai permasalahan yang dihadapi oleh Brebes.

Dengan langkah ini, Wahyu Gading siap melanjutkan perjalanan menuju tahap selanjutnya dalam Pilkada Brebes.

Wurja, ketua DPC Gerindra Brebes, menyatakan bahwa partainya telah menerima 9 formulir pendaftaran dari calon bupati dan wakil bupati, dengan rincian 4 calon bupati dan 5 calon wakil bupati.

“Hingga saat ini, kami telah menerima 9 formulir pendaftaran. Batas akhir penyerahan formulir pendaftaran untuk Partai Gerindra adalah tanggal 8 Juni mendatang,” jelas Wurja.

Proses rekomendasi calon dari Partai Gerindra akan melalui tahapan rekapitulasi, seleksi, dan pengiriman hasil seleksi ke DPD dan DPP.

“Kami akan merekap dan menyeleksi calon, kemudian hasil seleksi akan dikirim ke DPD dan DPP. Selanjutnya, kami akan menunggu keputusan dari DPP,” ungkap Wurja.***

Berita Terkait

“Resentralisasi Menjauhkan Peran Daerah Dalam Mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045”
Menteri Rini: Anggota Ombudsman Republik Indonesia Harus Berintegritas dan Dapat Bersinergi
DPR Setujui Pagu Indikatif Kementerian PU Rp70,86 T, Prioritas Dukung Swasembada Pangan
Mendes Yandri Komitmen Berantas Buta Huruf Alquran di Desa-desa
PGTC 2025 Resmi Dibuka, Pertamina Buka Pendaftaran Lomba Ilmiah Berkelanjutan Untuk Tingkatkan Kompetensi Mahasiswa
Haidar Alwi Ungkap Alasan Usulan Anggaran Tambahan Polri Patut Didukung
Bersama BKN dan LAN, Menteri PANRB Bahas Akselerasi Keterpaduan Digitalisasi Manajemen ASN
Indonesia Kenalkan PP TUNAS ke Organisasi Telekomunikasi Internasional

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 13:01 WIB

“Resentralisasi Menjauhkan Peran Daerah Dalam Mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045”

Jumat, 11 Juli 2025 - 12:53 WIB

Menteri Rini: Anggota Ombudsman Republik Indonesia Harus Berintegritas dan Dapat Bersinergi

Jumat, 11 Juli 2025 - 12:49 WIB

DPR Setujui Pagu Indikatif Kementerian PU Rp70,86 T, Prioritas Dukung Swasembada Pangan

Jumat, 11 Juli 2025 - 11:29 WIB

PGTC 2025 Resmi Dibuka, Pertamina Buka Pendaftaran Lomba Ilmiah Berkelanjutan Untuk Tingkatkan Kompetensi Mahasiswa

Jumat, 11 Juli 2025 - 11:24 WIB

Haidar Alwi Ungkap Alasan Usulan Anggaran Tambahan Polri Patut Didukung

Berita Terbaru

Doni Haryono ( foto Ist )

Olahraga

Doni Haryono Belum Siap Lawan Kamboja di SEA V League 2025

Jumat, 11 Jul 2025 - 12:45 WIB