Livoli Divisi Utama 2025: Indomaret Butuh Satu Kemenangan Lagi, Untuk Lolos Final Four

Sabtu, 27 September 2025 - 10:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

lensabumi.com – Tim Indomaret masih membutuhkan satu kemenangan lagi untuk maju ke final four Livoli Divisi Utama 2025, meski dalam lanjutan Putaran Reguler Kedua, menang atas Pasundan 3-0 (25-18, 26-24, 25-20) di GOR Utama Bojonegoro, Jumat (26/9/2025) malam.

Klub asal Sidoarjo itu bersaing dengan Surabaya Samator untuk lolos ke final four. Kedua tim itu saat ini sama-sama memiliki jumlah tiga kemenangan. Namun, Indomaret masih unggul satu poin dari Samator. Indomaret sembilan poin, Samator delapan.

Baca Juga  Erick Thohir Minta Timnas Indonesia U17 Berikan Yang Terbaik Melawan Brasil

Indomaret akan menghadapi Ganevo Yogya dan Samator bertemu TNI AU Electric, di akhir babak penyisihan Pul B Sabtu (27/9/2025).

Jika Indomaret dan Samator sama-sama menang dengan skor sama 3-0, 3-1 atau 3-2, pada laga penutup kedua tim itu, maka Indomaret yang lolos.

Akan tetapi, bila Samator menang 3-0 atau 3-1 dan Indomaret menang 3-2 maka kedua tim hitung-hitungan untuk mendampingi TNI AU ke final four.

Baca Juga  Jadwal Timnas U22 Indonesia di SEA Games 2025

Manajer tim Indomaret, Sutono berharap timnya akan menutup babak penyisihan dengan kemenangan. “Saya berharap bisa meraih kemenangan lawan Ganevo,” kata mantan libero timnas itu.

Dia mengaku Alvin Daniel dkk. belum maksimal pada laga melawan Pasundan. “Kita latihan tidak lengkap karena Alvin dan libero Raka baru bergabung belum lama,” ujar Sutono.

Baca Juga  Maroko Melangkah Ke final Setelah Kalahkan Nigeria Lewat Adu Penalti

Bagi Pasundan kekalahan atas Indomaret membuat tim asal Bandung itu terkena degradasi.

Jadwal Sabtu (27/9/2025):
Jam 13.00 WIB: TNI AU-Samator
Jam 16.00 WIB: Pasunda-Ganeksa
Jam 19.00 WIB: Indomaret-Ganevo.(*)

Berita Terkait

Real Madrid Berpesta Enam Gol Ke Gawang Monaco
Sporting CP Selangkah Lagi Lolos Ke 16 besar Setelah Tekuk PSG 2-1
Klasemen Liga Inggris: Arsenal Masih Nyaman Di Posisi Satu
Dirumorkan dengan MU, Glasner tinggalkan Crystal Palace akhir musim
Senegal Melaju Ke Final Usai Kalahkan Mesir 1-0
Maroko Melangkah Ke final Setelah Kalahkan Nigeria Lewat Adu Penalti
Jay Idzes Ajak John Herdman Buat Sejarah Di Timnas Indonesia
Borussia Dortmund Menang Telak 3-0 Atas Werder Bremen

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 10:36 WIB

Real Madrid Berpesta Enam Gol Ke Gawang Monaco

Senin, 19 Januari 2026 - 18:29 WIB

Klasemen Liga Inggris: Arsenal Masih Nyaman Di Posisi Satu

Sabtu, 17 Januari 2026 - 16:21 WIB

Dirumorkan dengan MU, Glasner tinggalkan Crystal Palace akhir musim

Kamis, 15 Januari 2026 - 05:36 WIB

Senegal Melaju Ke Final Usai Kalahkan Mesir 1-0

Kamis, 15 Januari 2026 - 05:32 WIB

Maroko Melangkah Ke final Setelah Kalahkan Nigeria Lewat Adu Penalti

Berita Terbaru

Daerah

Lapas Brebes Dukung Proses Tahap II Tahanan Polres

Rabu, 21 Jan 2026 - 18:04 WIB

Oplus_131072

Berita

Real Madrid Berpesta Enam Gol Ke Gawang Monaco

Rabu, 21 Jan 2026 - 10:36 WIB