UMKM Kreatif: Dari Lokal ke Mancanegara

Minggu, 21 September 2025 - 04:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

lensabumi.com – PT Pertamina (Persero) terus berkomitmen memajukan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Indonesia agar mampu bersaing di tingkat global.

Melalui program Pertapreneur (Pertamina Entrepreneur) Aggregator, Pertamina berhasil mewujudkan UMKM Indonesia ke tingkat internasional dengan menghadirkan dukungan teknis, manajerial, sekaligus membuka akses pasar bagi 300 UMKM potensial sejak program ini diluncurkan pada 2022.

Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, mengatakan, upaya ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) perusahaan yang mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya pada penciptaan pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi.

“Langkah ini juga selaras dengan Asta Cita Pemerintah, yaitu menciptakan lapangan kerja berkualitas, mendorong kewirausahaan, dan mengembangkan industri kreatif,” jelas Fadjar.

Baca Juga  Pertamina Drilling Hasilkan Energi Baru dari Lapangan Benuang

Salah satu kisah sukses program ini adalah Kainnesia (Kain Tenun Indonesia), pemenang Pertapreneur Aggregator 2024. Kainnesia berhasil menggandeng ratusan penenun dari berbagai daerah dan membawa produk tenun nusantara ke pasar internasional.

Pendiri sekaligus Chief Executive Officer Kainnesia, Nur Salam, menyampaikan bahwa melalui program Pertapreneur Aggregator, pertumbuhan yang terjadi tidak hanya berdampak pada Kainnesia, tetapi juga pada UMKM binaannya. Saat ini, total tenaga kerja dari 37 UMKM mitra mencapai lebih dari 400 orang.

“Total tenaga kerja dari 37 UMKM mitra itu bisa mencapai lebih dari 400 orang. Semua ini menjadi bukti nyata bahwa program Pertapreneur Aggregator berhasil mendorong pertumbuhan yang menyeluruh dan berkelanjutan, tidak hanya bagi Kainnesia tetapi bagi UMKM lain yang kami bina,” kata Nur Salam, saat ditemui dalam kunjungan Sustainability Implementation & Monitoring Pertapreneur Aggregator di Yogyakarta pada Senin (15/9).

Baca Juga  BRI BO Serang Gelar Pertemuan dengan Kodim, Bahas Penguatan Koperasi Merah Putih

Produk Kainnesia kini telah menembus berbagai event internasional, seperti Osaka World Expo Japan 2025, Korea Import Fair di Seoul, Jogja Fashion Week 2025, serta Inacraft 2025. Keikutsertaan ini membuka peluang pertemuan dengan buyer dari Jepang, Australia, dan Malaysia. Bahkan, buyer dari Malaysia secara khusus memesan sarung tenun senilai US$ 50 ribu.

“Tenun bukan sekadar kain, tetapi warisan budaya yang harus terus dikembangkan agar tetap relevan dengan zaman. Kami ingin anak muda melihat tenun sebagai bagian dari masa depan,” ujar Nur.

Baca Juga  Baru Buka, Lowongan PLN Group Langsung Dibanjiri Peminat

Vice President CSR & SMEPP Pertamina, Rudi Ariffianto, menambahkan bahwa kehadiran Kainnesia menjadi contoh nyata dari tujuan Pertapreneur Aggregator.

“Semakin banyak UMKM aggregator, makin banyak pula UMKM yang bisa naik kelas, membuka lapangan kerja, dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. Kami berharap UMKM binaan Kainnesia dapat menjadi tentakel ekonomi yang menciptakan value lebih besar,” pungkas Rudi.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target net zero emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDGs). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.**

Berita Terkait

Gurita dari Laut yang Terjaga
Bapanas: Harga cabai rawit Rp62.006/kg, bawang merah Rp43.042/kg
Harga Emas Dan Perak Diproyeksikan Terus Menguat Pada 2026
Google Kasih Peringatan ke Semua Pengguna Gmail Soal Email Berhadiah
Daftar Lengkap UMP 2026: Provinsi DKI Jakarta Tertinggi
Makin Akurat! Epson Hadirkan Duo SureColor P-Series Terbaru
Indosat, Arsari Group, dan Northstar Group Bentuk Platform Serat Optik Digital Independen
BRI Kanca Balaraja Ikuti Aksi “Satukan Langkah untuk Sumatera” sebagai Bentuk Kepedulian terhadap Korban Banjir

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 06:57 WIB

Gurita dari Laut yang Terjaga

Minggu, 4 Januari 2026 - 04:43 WIB

Bapanas: Harga cabai rawit Rp62.006/kg, bawang merah Rp43.042/kg

Jumat, 2 Januari 2026 - 09:55 WIB

Harga Emas Dan Perak Diproyeksikan Terus Menguat Pada 2026

Selasa, 30 Desember 2025 - 08:07 WIB

Google Kasih Peringatan ke Semua Pengguna Gmail Soal Email Berhadiah

Senin, 29 Desember 2025 - 11:01 WIB

Daftar Lengkap UMP 2026: Provinsi DKI Jakarta Tertinggi

Berita Terbaru

Oplus_131072

Berita

Real Madrid Berpesta Enam Gol Ke Gawang Monaco

Rabu, 21 Jan 2026 - 10:36 WIB

Advetorial

Jadwal Liga Champions: Inter Milan Akan Menghadapi Arsenal

Selasa, 20 Jan 2026 - 14:04 WIB